Dalam siklusnya sebuah
perusahaan akan mengalami tahap yang disEbut dengan fase decline,
dimana pada fase ini kita akan mengalami profit yang rendah. Salah satu cara
untuk melewati fase ini adalah melakukan pengembangan baik dalam produk maupun
pengembangan pasar. Pengembangan yang dilakukan sebenarnya di tujukan untuk
menaikan profit.
Langsung saja cara agar profit
usaha kita dapat naik terdiri dari 5 langkah penting, yaitu:
- Menaikan Harga
Menaikan harga merupakan cara
yang paling sederhana dalam proses menaikan profit. Tapi jangan salah, proses
menaikan harga tidaklah semudah yang kita bayangkan. Kemampuan dan kemauan
customer dalam menerima harga baru yang kita tetapkan sangat mempengaruhi.
Jangan sampai customer kita lari karena kita telah menaikan harga. Yang perlu
diperhatikan saat menaikan harga untuk kejar profit adalah kondisi ekonomi, daya
beli customer dan harga pesaing kita.
Sebelum kita menaikan harga kita
harus memiliki alasan yang kuat tentang mengapa kita harus menaikan harga agar
anda tidak kehilangan customer anda. Bebarapa contoh alasan yang dapat diterima
customer misalnya: para pesaing anda sudah menaikan harga terlebih dahulu, barang yang anda tawarkan
memiliki manfaat yang besar melebihi harga yang anda tawarkan, atau produk anda
merupakan produk unik serta tidak memiliki pesaing. Alasan lain yang paling simple dan mudah di terima adalah karena bahan
baku naik
- Meningkatkan Jumlah Customers
Pilihan lain bila anda tidak
memiliki alasan yang tepat untuk menaikan harga adalah dengan meningkatkan
jumlah cutomer. Yang perlu dijaga bila anda menggunakan cara ini adalah anda
harus tetap menjaga hubungan dan pelayanan anda kepada customer lama anda.
Jangan sampai karena anda memperbanyak customer pelayanan anda terhadap
customer lama anda berkurang.
c.
Meningkatkan Jumlah Pembelian Barang tiap Customer
Cara ini lebih baik dari pada
anda harus bersusah payah mencari customer lagi. Customer lama sudah memiliki
kepercayaan terhadap produk yang anda tawarkan sehingga anda hanya perlu menguatkan
sedikit komunikasi anda kepada customer lama anda agar membeli produk anda
lebih banyak dari biasanya.
- Menjadikan Customer Anda sebagai Alat Promosi Gratis
Salah satu cara untuk
meningkatkan profit adalah dengan beriklan. Tapi anda pasti tau klo beriklan
itu perlu dana. Tapi dalam periklanan customer anda adalah endoser yang paling
efektif dan efisien untuk beriklan. Jadikan tetimoni customer anda sebagai
senjata ampuh untuk menarik customer lainnya. Tentunya testimony yang bik.
Tetimoni yang baik itu senidiri tidak begitu saja keluar dari mulut customer
kita, kita harus membangunnya, bisa dengan cara kita memberikan pelayanan yang
memuaskan, bila customer puas dengan sendirinya dia akan memberikan testimony
yang baik, atau bahkan akan mengajak orang lain untuk mencoba produk anda.
- Tingkatkan Pelayanan dan Manfaat Produk
Cara selanjutnya adalah dengan
meningkatkan pelayanan dan manfaat produk yang anda miliki, bukan dengan
memberikan diskon. Dengan meningkatkan pelayanan, produk anda akan mendapatkan
nilai tambah sehingga dapat menaikan kuantitas penjualan serta dapat menaikan
harga produk anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar